Subscribe Us

Srikandi Dan PAC PP Ulujami Bagikan Ta'jil Gratis



Pemalang - Puluhan anggota Srikandi dan anggota Pimpinan Anak Cabang Pemuda Pancasila (PAC PP) Kecamatatan Ulujami, Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah bergerak bersama-sama melakukan bakti sosial dengan membagikan ta'jil sebanyak 1200 gelas kepada warga Kecamatan Ulujami yang melintas di jalan Desa Ambowetan arah Desa Kaliprau atau sebalik pada Minggu (10 /05/2020)

"Pembagian ta,jil gratis kami lakukan di dua titik, yaitu Desa Ambowetan dan perempatan Desa Kaliprau, kami lakukan menjelang berbuka puasa ", kata Dhenik Ketua DPC Srikandi PP Kabupaten Pemalang.


Dhenik juga menyampaikan, Srikandi PP bekerja sama dengan PAC PP di Kabupaten Pemalang sudah melakukan kerja bakti membagikan ta,jil beberap kali dan itu dilakukan berpindah- pindah ," Baksos pembagian ta,jil di Kecamatan Ulujami adalah kegiatan yang ke :5 (lima) dan ini kami lakukan dengan bekerja sama dengan PAC PP Ulujami dan jika kami melakukan baksos di kecamatan yang lain kami juga akan bekerja sama dengan pengurus PAC PP setempat", imbuh Dhenik.

Ketika disinggung mengenai anggaran yang yang digunakan untuk pembagian ta,jil, ketua Srikandi dengan diplomatis mengatakan, "Anggaran yang kami gunakan adalah hasil iuran swadaya semua anggota Srikandi dan anggota PP lainnya sehingga ketika sudah kami kumpulkan, kami langsung berbagi kepada sesama yang sedang menjalankan ibadah puasa dan kami berharap apa yang kami lakukan adalah semata-mata karena mengharap Ridho dari Allah SWT",pungkasnya.


Hal senada juga dikatakan oleh ketua PAC Pemuda Pancasila Ulujami Wenda, dikatakannya olehnya kegiatan bakti sosial ini adalah salah satu bentuk kepedulian kami kepada masyarakat di sa'at menjelang berbuka puasa dan warga masih di perjalan, sehingga dengan pemberian ta,jil kami berharap warga yang sedang berpuasa bisa menyegerakan untuk berbuka puasa ketika adzan maghrib tapi mereka belum sampai rumahnya.

"Bakti sosial dengan cara bagi-bagi ta,jil ini merujuk kepada himbauan Ketua MPC PP Kabupaten Pemalang yaitu Gandung Guntoro, dimana salah satu himbauan adalah dalam rangka ikut menanggulangi
pandemmi Covid -19 PP Kabupaten Pemalang harus ikut aktif membantu warga terdampak korona salah satunya yang kami lakukan adalah bagi-bagi ta,jil secara gratis ",kata Wenda.

Kegiatan pembagian ta,jil ini juga dipantau secara langsung oleh ketua Majelis Pimpinan Cabang (MPC ) PP Kabupaten Pemalang beserta sekertaris dan pengurus MPC lainnya. ( Joko Longkeyang )

Posting Komentar

0 Komentar