Subscribe Us

Peringati Bulan Syuro, Warga Dusun Kramat Desa Cawet Adakan Santunan Yatim Piatu.

Taufik Saleh Kepala Desa Cawet Selalu Takzim Kepada Pinisepuh 

Pemalang - Dalam rangka memperingati tanggal 10 Syuro, masyarakat Dusun Kramat dan Dusun lainnya di wilayah Desa Cawet, Kecamatan Watukumpul, Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah, menyelenggarakan kegiatan religi yang rutin dilakukan setiap Bulan Syuro. 

" Kegiatan ini sebagai bentuk ungkapan syukur dan berdoa bersama untuk kebaikan masyarakat, mereka melakukan berbagai kegiatan seperti berdoa bersama dan menyantuni anak yatim sebanyak 10 orang dalam rangka menyambut 10 Syuro ," kata Taufik Saleh Kepala Desa Cawet ( Jum'at,  27/07/2023 ).


Prosesi kegiatan santunan anak yatim dilaksanakan dengan penuh kehangatan. Seluruh masyarakat termasuk para sesepuh dan pemerintah desa, menunjukkan kepedulian dan rasa empati terhadap anak-anak yatim. Hal ini menjadi bukti bahwa masyarakat Desa Cawet memiliki kesadaran sosial yang tinggi dan selalu berupaya untuk membantu meringankan beban sesama.

" Tidak hanya mengadakan acara santunan, kegiatan masyarakat tersebut juga mengajarkan nilai-nilai kebaikan dan toleransi kepada anak-anak yatim dan diharapkan dapat memberikan dampak positif dan memperkuat tali silaturahmi antar sesama masyarakat di Desa Cawet ," imbuh Taufik Saleh.

Hal senada juga disampaikan oleh tokoh masyarakat setempat, Semoga kegiatan ini menjadi tradisi yang terus dilestarikan di Desa Cawet dan dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat sekitar ," Salut untuk masyarakat Dusun Kramat dan Dusun lainnya di Wilayah Desa Cawet, Kecamatan Watukumpul, Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah yang sudah melaksanakan kegiatan dengan begitu penuh keikhlasan dan kepedulian dan dilaksanakan sebagai tradisi setiap tanggal 10 Syuro," ungkap salah seorang tokoh masyarakat. ( Joko Longkeyang )

Posting Komentar

0 Komentar