Subscribe Us

Polsek Belik Beri Bantuan Korban Kebakaran



Beritaharianpemalang.com - Kebakaran yang menghanguskan kediaman Suwarjo / Turyati yang beralamat di Dukuh Krajan RT03/ 01 Desa Badak, Kecamatan Belik, Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah baru- baru ini mengundang empati jajaran Polsek Belik, Polres Pemalang, Polda Jawa Tengah.

Dengan dipimpin langsung oleh Kapolsek Belik, pada Senin (12 /08/2019) sekira pukul:16.00 wib sejumlah anggota Polsek Belik, berkunjung ke rumah korban yang terkena musibah kebakaran.

,"Kami bersama anggota Polsek Belik ikut merasa prihatin dengan musibah kebakaran yang menimpa saudara kita Bapak Suwarjo, oleh karena itu secara spontan kami melakukan penggalangan dana diinternal anggota kami dan selanjutnya kami pergunakan untuk memberian bantuan berupa sembako untuk sekedar meringankan beban korban rumah kebakaran yaitu Bapak Suwarjo / ibu Turyati yang beralamat di Dukuh Krajan Rt :03/ 01 Desa Badak, Kecamatan Belik, Kabupaten Pemalang,"kata kapolsek Belik IPTU Trino Winarno, SH ketika dihubungi via ponselnya.

Iptu. Trino Winarno juga mengatakan, bahwa apapun musibah yang menimpa masyarakat adalah tidak dikehendaki oleh siapapun oleh karena itu kami berharap kepada keluarga Bapak Suwarjo tetap diberikan kekuatan dan kesabaran," siapapun tidak menghendaki adanya musibah oleh karena kami berdo'a semoga bapak Suwarjo dan keluarga diberikan kesabaran, serta kami berharap masyarakat secara gotong royong bahu membahu ikut membantu meringankan beban yang sedang dialami keluarga Suwarjo", imbuh Kapolsek Belik.

Diakhir wawancaranya kapolsek Belik juga berpesan kepada masyarakat agar hal - hal yang bisa mengakibatkan timbulnya suatu musibah agar selalu diwaspadai termasuk jaringan PLN, kompor, dan faktor lainnya agar musibah seperti yang menimpa terjadi di Desa Badak tidak terjadi lagi karena akan menimbulkan kerugian baik material maupun imaterial. (Joko Longkeyang)

Posting Komentar

0 Komentar