Subscribe Us

Jelang Nataru, Anjal Ditertibkan Tim Gabungan Satpol PP Pemalang

Pemalang Jawa Tengah  – Jajaran Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Pemalang bersama personil dari Polres Pemalang terus melakukan penertiban. Salah satunya di sekitar Jl. Gatot Subroto Taman Patih Sampun Pemalang, Selasa ( 20/12/2022 ).

Memang lokasi tersebut kerap dijadikan tempat nongkrong anak-anak punk dan beberapa pengamen jalanan. Sehingga, hal ini menimbulkan keresahan masyarakat yang memang ingin menikmati suasana taman.

“Sesuai tugas pokok dan fungsi (tupoksi) kami di Satpol PP, kita terus melakukan pengawasan dan penertiban. Meskipun, tidak bisa 1×24 jam,” tutur Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Pemalang, Raharjo, S.IP., MAP.

Tidak hanya itu, pihaknya juga selalu melakukan koordinasi dengan aparat terkait, mulai dari TNI, kepolisian, Dinas Sosial dan lainnya.

Karena, menurut Raharjo pihaknya tak bisa berdiri sendiri dalam melakukan pengawasan dan penertiban.

"Satpol PP sendiri tak hanya mengurusi masalah anak jalanan saja. Banyak pekerjaan lain juga yang harus di kerjakan seperti pengawasan PKL, perizinan, dan lainya. Makanya peran serta semua pihak termasuk masyarakat juga sangat dibutuhkan untuk menciptakan keamanan dan ketertiban umum," paparnya.

"Selain untuk meminilisir anak jalanan masuk pusat kota, penertiban yang kami lakukan bersama dengan personil dari Polres Pemalang bertujuan untuk menekan angka kriminalitas dalam menyambut hari Natal dan Tahun Baru ( Nataru )," pungkas Raharjo, S.IP., MAP. ( Mas All) 

Posting Komentar

0 Komentar