Subscribe Us

Diantup Tawon, Pasutri Warga Kebandaran Tewas




Beritaharianpemalang.com - Peristiwa yang sangat mengenaskan menimpa suami istri diserang lebah/tawon gung ini terjadi pada Minggu ( 24 /11/2019) sekira pukul 17.00 Wib di jalan umum ikut Dukuh Karyomukti, Desa Karangbrai, Kecamatan Bodeh, Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah.
Dikatakan oleh saksi Kasnari ( Blendik ), 65 tahun, warga Dukuh Karyomukti, Desa Karangbrai, Kecamatan Bodeh dan dibenarkan oleh Sumarto ( Cumul 43thn ), Kepala Desa Kebandaran Kecamatan, Bodeh bahwa Suwaryo (62 thn) yang berprofesi sebagai petani mengalami sengatan tawon sebanyak 60 sengatan dirawat di RS Prima Medika Pemalang dan istrinya Endriyati, ( 45 thn ), mengalami sengatan tawon sebanyak 85 sengatan dirawat di RS Prima Medika Pemalang akhirnya MD pada pukul 03.00 Wib dan jenazahnya dimakamkan pukul 10.30 Wib di pemakaman umum Desa Kebandaran.

Terkait dengan kejadian tersebut, dibenarkan oleh Kapolsek Bodeh, Polres Pemalang AKP. Sriyanto, SH.
"Pada Minggu sekira pukul 17.00 WIB sewaktu K1 dan K2 berboncengan sepeda motor menuju pulang rumah ke Desa Kebandaran, Kecamatan Bodeh namun sesampai di area pemakamam Dukuh Karyomukti masuk wilayah Desa Karangbrai, Kecamatan Bodeh , Kabupaten Pemalang tiba-tiba diserang kawanan lebah tawon gung, dan korban berteriak minta tolong, mendengar teriakan korban, warga Dukuh Karyomukti memberikan pertolongan kepada kedua korban tersebut dan dilarikan ke Puskesmas Kebandaran", kata Kapolsek Bodeh.
Lebih lanjut dikatakan Kapolsek, setelah mendapatkan perawatan dari puskesmas Kebandaran keduanya di rujuk ke RS Prima Medika namun Endriyati nyawanya tidak tertolong menghebuskan nafasnya pada Senin dini hari (25/11/2019) sekira pukul 03.00 wib dan suaminya Suwaryo juga meninggal dunia pada malam harinya sekira pukul 20.00wib.
editor : Joko Longkeyang

Posting Komentar

0 Komentar