Subscribe Us

H.Nuryani Legislator PDI P Pemalang Berikan Edukasi Tentang Covid -19


Beritaharianpemalang.blogspot.com - Penanganan dan pencegahan pandemi Covid -19 di Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah tidak bisa hanya dilakukan oleh Pemerintah saja, namun semua pihak harus terlibat tak terkecuali anggota legislagif Kabupaten Pemalang.

H. Nuryani adalah salah satu anggota DPRD Pemalang dari F - PDI Perjuangan Kabupaten Pemalang yang aktif dan secara kontinyu memberikan edukasi kepada masyarakat bagaimana melakukan pencegahan terhadap pandemi Covid - 19.
" Penanganan dan pencegahan Covid - 19 tidak bisa dilakukan hanya oleh pemerintah saja, namun semua elemen yang mengetahuinya harus terlibat " ,kata H. Nuryani ketika ditemui di sela-sela pembagian masker di wilayah Kecamatan Comal beberapa waktu lalu.


Dalam kesempatan tersebut, H. Nuryani anggota F - PDI P dapil 4 ( Kecamatan Comal, Kecamatan Bodeh, Kecamatan Ulujami ) yang juga ketua Komisi D, menegaskan edukasi terhadap masyarakat sangatlah penting oleh karena itu DPP PDI Perjuangan mengintruksikan kepada semua kadernya agar langsung terjun kemasyarakat membantu dan mengedukasi apa itu virus corona gejalanya, cara penularannya, cara pencegahannya.
" virus corona ( covid -19 ) adalah virus penyebab penyakit pernafasan, gejalanya : demam, batuk, pilek, gangguan pernapasan, sakit tenggorokan, letih, lesu, penularannya melalui : batuk, bersin, berjabat tangan ( virus ditularkan jika menyentuh cairan infeksi, lalu menyentuh mata, hidung, mulut ) ",imbuh Nuryani yang juga berprofesi sebagai dosen.


Diakhir wawancaranya Nuryani juga memberikan cara mencegah berkembangnya Covid -19 ,"Sering cuci tangan dengan sabun, air mengalir, dan hand sanitizer, gunakan masker atau tisu bila batuk atau pilek, perkuat dan jaga daya tahan tubuh dengan konsumsi gizi seimbang, olah raga, cukup istirahat dan hindari stress, jangan mengkomsumsi daging mentah ", punkas Nuryani.
( Joko Longkeyang )

Posting Komentar

0 Komentar