Subscribe Us

Pimpin Gelar Apel Siaga Simongklang, Plt. Bupati Minta Kades Dan Perangkat Solid



Pemalang – Senin ( 24/10/2022 ) Bertempat di halaman Pendopo Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah Plt. Bupati Pemalang Mansur Hidayat meminta agar Kepala Desa beserta perangkatnya dapat menjadi tim yang solid dalam menyelenggarakan tata kelola pemerintahan desa yang baik dan keberhasilan pelaksanaan program-program pembangunan desa. 


Permintaan tersebut disampaikan oleh Plt. Bupati Pemalang pada sa'at memimpin apel bersama Simongklang (Paguyuban Silaturahmi Pamong dan Kepala Desa se-Kabupaten Pemalang) dan PPDI (Persatuan Perangkat Desa Indonesia) Kabupaten Pemalang Tahun 2022 ," Apabila ada kendala yang menghambat jalannya pembangunan di desa kami minta agar segera dikoordinasikan dengan Camat dan Dinpermasdes ," Kata Mansyur Hidayat.


Pada kesempatan tersebut Plt. Bupati juga menyampaikan ucapan terima kasih atas kinerjanya yang baik dalam menjalankan roda pemerintahan desa sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku, " kepada semua aparatur Pemerintahan Desa, kami pesan agar mereka berkomitmen menyukseskan berbagai program unggulan Pemerintah Kabupaten Pemalang yaitu, Desa Wisata (Dewi), Desa Sinergi (Desi), Desa Digital (Dedi) dan Kota Industri (Koin)," imbuhnya.


Mansur Hidayat juga menyampaikan Pemerintah Kabupaten Pemalang telah berkomitmen untuk membawa kemajuan daerah melalui berbagai program unggulan tersebut yakni Dewi, Desi, Dedi, dan Koin. Program tersebut dirancang agar desa dapat semakin berkembang dan maju oleh karena itu, tidak heran jika sebagian besar program-

program unggulan Pemkab Pemalang berfokus pada pembangunan desa. Selain dilaksanakan demi terwujudnya kemakmuran dan kesejahteraan rakyat, hal itu juga dilakukan karena Wilayah Kabupaten Pemalang didominasi desa-desa.


“Bapak dan Ibu tentu ingin desanya maju dan warganya sejahtera. Hal itu tidak bisa kita wujudkan apabila kita bekerja sendiri-sendiri, diperlukan kerjasama, kemitraan dan sinergitas yang kuat serta solid antara Pemerintah Daerah dengan Pemerintah Desa agar program-program pembangunan dapat sukses terlaksana,” pungkas Mansur Hidayat. ( Jolong )

Posting Komentar

0 Komentar