Subscribe Us

Gerakan Literasi Nasional, Diadakan Di Pemalang




Beritaharianpemalang.com - Balai Bahasa Jawa Tengah, sebagai UPT Badan Bahasa yang mendapat mandat dari Kementerian Pendidikan sebagai koordinator Gerakan Literasi Nasional, menyelenggarakan kegiatan GLN di 12 Kabupaten/Kota Di Jawa Tengah pada tahun 2019 dan salah satunya adalah di Kabupaten Pemalang.

"Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan literasi baca-tulis masyarakat, kegiatan GLN di Kabupaten Pemalang ini merupakan kegiatan GLN pamungkas di tahun 2019 yang terselenggara atas kerja sama antara Balai Bahasa Jawa Tengah dengan Forum Literasi Pemalang dan tema yang kami angkat adalah Kegiatan Gerakan Literasi Nasional: Bimbingan Teknis Penulisan Esai dan Cerita Bermuatan Lokal di Kabupaten Pemalang yang dilaksanakan selama tiga hari, yaitu tanggal 6 - 8 September 2019 di Hotel Regina Pemalang", kata Kepala Balai Bahasa Jawa Tengah, Tirto Suwondo ketika ditemu di tempat kegiatan pada Jum,at 2019.

Ditambahkan olehnya, tema kegiatan ini mengangkat lokalitas budaya lokal bertujuan agar nilai, semangat, dan moralitas yang terkandung dalam budaya lokal tidak semakin luntur di masyarakat.

"Melalui kegiatan ini harapan kami, kearifan lokal masyarakat Pemalang bisa tertuang dalam tulisan, baik itu esai maupun cerpen apalagi animo masyarakat terhadap kegiatan ini sangat tinggi, hal itu terbukti baru satu hari pendaftaran dibuka, kuota peserta langsung terpenuhi dan yang patut dibanggakan, pendaftar tidak hanya berasal dari Pemalang, tetapi juga dari Kabupaten Batang, Kabupaten Pekalongan, dan Kabupaten Tegal dan jumlah peserta kegiatan ini berjumlah 50 orang terdiri atas mahasiswa, guru, dan dosen",Pungkas Tirto Suwon

Adapun narasumber dalam kegiatan ini antara lain Tirto Suwondo, Suryo Handono, Achmad Sochib, dan Triman Laksana.

(Joki Longkeyang )

Posting Komentar

0 Komentar