Subscribe Us

Wagub Jateng Sambangi Pemalang, Bantu Percepatan Vaksin Covid -19

 

Pemalang -  Wakil Gubernur Jawa Tengah   H. Taj Yasin Maimoen Kamis ( 6 /01/2022 ) melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Pemalang  Jawa Tengah dalam rangka melakukan Percepatan Vaksinasi Covid-19 yang dilakukan Kecamatan Watukumpul, Kabupaten Pemalang. 

Kedatangan orang nomer dua ini disambut oleh Forkompimda Kabupaten Pemalang, Forkompimcam Kecamatan Watukumpul, beberapa OPD terkait, tokoh Agama, tokoh Masyarakat dan Tokoh Pemuda serta para Kepala Desa di se - Kecamatan Watukumpul.


Kegiatan tersebut dipusatkan di Pendopo Kecamatan Watukumpul setelah sebelumnya Wagub melihat secara langsung proses vaksinasi di Puskesmas Watukumpul.

" Pemerintah Kabupaten Pemalang, saya menghaturkan "Sugeng Rawuh” di Kabupaten Pemalang, kepada Bapak Wakil Gubernur Jawa Tengah beserta segenap jajarannya yang turut mendampingi dalam kunjungan ini. Kehadiran Bapak merupakan 

suntikan semangat dan motivasi bagi kami, segenap stakeholders percepatan vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Pemalang untuk terus bekerja keras memperluas dan meningkatkan capaian target vaksinasi bagi masyarakat ," kata Bupati Pemalang Mukti Agung Wibowo mengawali sambutannya.


Lebih lanjut Bupati Pemalang juga menyampaikan, dengan adanya peninjauan pelaksanaan percepatan vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Pemalang, diharapkan warga masyarakat akan semakin sadar dan bersedia untuk mengakses vaksinasi di pusat-pusat pelayanan vaksinasi Covid-19, sehingga target vaksinasi dapat semakin cepat tercapai.

Bupati Pemalang juga menyampaikan,  bahwa Pemerintah Kabupaten Pemalang bekerja sama dengan berbagai stakeholders (TNI, Polri maupun lembaga lainnya) telah memiliki beberapa program percepatan vaksinasi yang bertujuan meningkatkan serta memperluas cakupan vaksinasi, antara lain: Si Sambeng (Vaksinasi Sampai Bengi) ini merupakan program vaksinasi yang melayani vaksinasi sampai malam hari, Si Sambar (Vaksinasi Sambang Warga) ini merupakan program vaksinasi yang berupaya agar gerai-gerai vaksinasi semakin dekat dengan tempat tinggal masyarakat, vaksinasi jemput bola dengan mengunjungi rumah-rumah lansia, bahkan kami juga menyediakan doorprize bagi warga yang berpartisipasi dalam program Si Sambar. Semua upaya tersebut dilakukan agar program vaksinasi di Pemalang berjalan dengan sukses. Tidak berhenti sampai di situ, kami juga terus berinovasi lewat berbagai terobosan lain agar capaian vaksinasi di Pemalang terus meningkat, sehingga kekebalan komunal segera terwujud, dan kualitas kesehatan warga masyarakat semakin baik. 

Terkait dengan layanan vaksin, Mukti Agung Wibowo mengatakan menindaklanjuti Hasil Rapat Koordinasi Penanganan Covid-19 di Jawa Tengah pada tanggal 3 Januari 2022, Pemerintah Kabupaten Pemalang segera bergerak meningkatkan layanan vaksinasi beserta sosialisasinya kepada warga masyarakat sampai wilayah-wilayah terkecil di tingkat Desa/Kelurahan. Hal ini merupakan langkah konkret agar partisipasi masyarakat terhadap program vaksinasi terus meningkat. 

"Pusat - pusat layanan vaksinasi Covid-19 juga semakin didekatkan dengan tempat tinggal masyarakat, sehingga masyarakat akan semakin mudah mendatangi pusat layanan vaksin tersebut dan saya mengajak segenap stakeholders, para tokoh agama, tokoh masyarakat dan warga masyarakat yang hadir sa'at ini, untuk terus mendukung pelaksanaan program vaksinasi Covid-19 sampai dengan sukses,' imbuhnya.

Bupati Pemalang juga berdo'a semoga Allah SWT senantiasa memberikan kelancaran pada pelaksanaan percepatan vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Pemalang, dan semoga kita juga senantiasa diberi kekuatan dan kemampuan untuk mewujudkan visi Kabupaten Pemalang menjadi Kabupaten yang Adil, Makmur, Agamis dan Ngengeni. Mari tanamkan rasa peduli dan bangga Pemalang. 

Kegiatan tersebut diakhiri dengan pemberian bantuan oleh PMI Kabupaten Pemalang kepada warga Desa Tundagan dan warg Desa Cikadu yang mengalami bencana alam tanah longsor. ( Joko Longkeyang )

Posting Komentar

0 Komentar