Pemalang - PS. Putra Muda Moga berhasil dan sukses dalam Turnamen Sepakbola Bola Moga Sehat tahun 2023 dalam sebuah pertandingan yang cukup sengit, akhirnya tim tersebut berhasil meraih gelar juara dalam ajang yang diadakan di lapangan Tumanggal, Desa Banyumudal, Kecamatan Moga, Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah pada Selasa ( 22 Agustus 2023 ).
Ucapan selamat dan penghargaan diberikan kepada tim Putra Muda Moga yang berhasil memenangkan Turnamen Moga Sehat Open tahun 2023 diberikan langsung oleh Apoteker M Akmal, S.Farm, yang turut mengapresiasi semangat dan dedikasi dari seluruh tim peserta.
Apoteker M Akmal juga tidak lupa mengucapkan terima kasih kepada jajaran Polres Pemalang yang telah memberikan izin serta mendukung penuh penyelenggaraan turnamen ini.
" Keberhasilan penyelenggaraan acara ini tak lepas dari peran serta yang luar biasa dari jajaran Polres Pemalang dalam mengawal dan membimbing para peserta maupun penonton dalam ajang Turnamen Moga Sehat Open tahun 2023 ," jelas Akmal.
Puncak final turnamen antara PS Putra Moga dan ATBM Pemalang juga dihadiri PLT Bupati Pemalang, H. Mansur Hidayat ST, yang memberikan dukungan penuh kepada semua pemain agar memberikan yang terbaik kepada timnya.
" Tim Putra Moga berhasil mengungguli lawannya dan meraih gelar juara dan Turnamen ini diikuti oleh total 32 tim yang berasal dari berbagai daerah. Pada akhirnya, empat tim berhasil melangkah ke babak semi-final, di antaranya Putra Moga, ATBM Pml, Bintang Selatan (Penakir), dan Purnama. Juara pertama diraih oleh Putra Moga, sementara posisi kedua dan ketiga ditempati oleh ATBM Pml dan Bintang Selatan (Penakir) ," imbuh Akmal.
Masih kata Akmal, dalam hal pemberian hadiah tidak hanya tim yang meraih penghargaan turnamen ini tapi Top scorer turnamen yang diraih oleh Mas Rosi dari tim ATBM Pemalang dengan total 3 gol serta pemain terbaik dalam turnamen ini kami yang jatuh kepada Barok kami juga memberikan hadiah berupa uang atas kontribusi luar biasa dalam pertandingan.
" Turnamen Moga Sehat Open tahun 2023 ini diselenggarakan mulai tanggal 21 Juli hingga 22 Agustus 2023. Biaya pendaftaran sebesar Rp. 700 ribu telah diikuti oleh 32 tim yang berkompetisi dengan semangat dan kegigihan dengan memperebutkan total hadiah senilai Rp. 20 juta ," pungkas Apoteker M Akmal, S.Farm.
Serangkaian pertandingan yang diselenggarakan dengan profesionalisme dan semangat sportivitas ini berhasil menciptakan momen tak terlupakan bagi para peserta dan penonton yang hadir dalam Turnamen ini juga menjadi wujud nyata dari semangat olahraga dan kebersamaan dalam komunitas sepakbola di Kabupaten Pemalang. ( Joko Longkeyang )
0 Komentar